3 Tips dari Rasulullah Agar Bangun Tidur Penuh Semangat

Leave a Comment

Dalam menjalani kehidupan sehari-hari kita sering merasa lesu atau tidak bersemangat, dan jika kita perhatikan ternyata ini berkaitan dengan bagaimana keadaan kita ketika bangun dipagi hari. Jika pada saat kita bangun dipagi hari kita merasa lemas tanpa semangat maka disiang harinya kita juga akan merasa lemas tidak bersemangat, apalagi jika kita bangun kesiangan uwh.. rasanya kita sudah tidak ingin lagi menjalani kehidupan dihari itu. Juga sebaliknya ketika kita bangun penuh semangat dipagi hari maka kita juga akan menjalani hari-hari dengan penuh semangat.

Lalu bagaimanakah cara agar kita senantiasa bangun pagi dengan penuh semangat?. Dalam artikel ini saya akan berbagi sedikit tentang bagaimana kita dapat menjalani hari dengan penuh semangat dengan cara bangun tidur  yang benar, namun sebelumnya saya juga pernah memosting tentang bagaimana memulai tidur dengan benar agar kita dapat tidur dengan nyenak dan bekualitas. Klik disini untuk membacanya.

Rasulullah telah memberikan resep kepada kita tentang bagaiman cara bangun tidur yang benar, melalui hadisnya sebagai berikut :

“Setan melilit leher seseorang di antara kalian dengan tiga lilitan ketika ia tidur. Dengan setiap lilitan setan membisikkan, “Nikmatilah malam yang panjang ini”. Apabila ia bangun dan mengingat Allah, maka lepaslah lilitan itu. Apabila ia berwudhu, lepaslah lilitan kedua. Kemudian apabila ia shalat, lepaslah lilitan ketiga, sehingga ia menjadi bersemangat. Tetapi kalau tidak (dilakukan), ia akan terbawa lamban dan malas ” (HR Bukhari – Muslim)

Berdasarkan hadist diatas maka cara bangun tidur yang benar adalah :

Tahap 1

Ingatlah Allah saat mendengar Alarm (baca doa: Alhamdulillahi lladzii ahyaana ba'da maa amaatana wa ilaihi nusuur ). Tahap pertama ini akan melepas belenggu lilitan setan yang pertama. Karena lilitan setan telah berkurang satu, maka beban kita menjadi lebih ringan. Hal ini akan mempermudah untuk melakukan tahap kedua. Inilah bukti kemurahan sang Maha Pemurah, karena untuk mengawali penanganan lilitan setan cukup dengan mengingat Allah. Bukankah ini hal yang sangat mudah?.

Tahap 2

Berwudhu adalah hidroteraphy yang dahsyat. Ribuan syaraf penting diteraphy dengan sentuhan tangan dan rangsangan air segar pada saat kita berwudhu. Inilah saat melepas belenggu lilitan setan yang kedua! Dengan telah berkurangnya dua lilitan, maka kitapun akan lebih bersemangat untuk melakukan tahap ketiga2.

Tahap 3

Shalatlah dua rakaat, maka lepaslah semua belenggu lilitan setan. Kata Nabi: "...kemudian apabila ia shalat, lepaslah lilitan ketiga, sehingga ia menjadi bersemangat. Tetapi kalau tidak (dilakukan), ia akan terbawa lamban dan malas” (HR Bukhari – Muslim).

dengan menjalankan tips-tips diatas InshaAllah kita akan bangun penuh dengan semangat dan siap menjalani rutinitas kita di siang hari.

Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 comments:

Post a Comment